Pagar Kayu

Mengenal Ragam Kayu Untuk Pagar

pagar kayu
pagar kayu

Semua jenis kayu dapat digunakan sebagai bahan untuk membuat pagar Kayu. Akan tetapi, dibutuhkan jenis kayu yang mempunyai daya tahan tinggi terhadap cuaca, baik panas ataupun hujan. Oleh karena itu, beberap jenis saja yang dapat dijadikan bahan pembuatan pagar kayu.Bagi Anda yang berminat membuat pagar kayu, berikut disajikan beberap jenis kayu mempunyai daya tahan terhadap cuaca dan lingkungan luar.

  • Ulin atau besi
  • Merbau
  • Jati
  • Damar laut
  • Kamper
  • Sonokeling

Baca Juga | Genteng Metal Rainbow Roof

pagar kayu
pagar kayu
pagar kayu
pagar kayu

 

Mengenal Cat Untuk Pagar Kayu

Cat kayu yang ada dipasaran dapat dikelompokan menjadi tiga jenis, yaitu cat solid, cat transparan dan cat dengan efek khusus.

1.Cat Solid (opaque finish)

Cat solid cocok digunakan untuk jenis kayu yang teksturnya kurang menarik atau terdapat cacat disana – sini. Cat ini mampu menutupi dan menyembunyikan cacat kayu dengan sempurna. Ada dua jenis cat solid yaitu cat duco dan cat minyak atau sintetik. Cat ini memiliki ketahanan yang baik terhadap kondisi cuaca. Akan tetapi, harganya relatif mahal dan harus menggunakan alat penyemprot untuk mendapatkan hasil yang optimal. Sementara cat minyak dapat diaplikasikan dengan kuas dan harganya pun relatif lebih murah.

  1. Cat Transparan (pelitur)

Sesuai dengan namanya, cat ini tidak menutup permukaan kayu secara rapat. Akan tetapi, warna alami kayu tetap dipertahankan dan serat – serat maupun teksturnya tetap terlihat. Jika pagar memakai kayu yang serat dan teksturnya unik, cat jenis ini sangat cocok untuk menampilkan keunikan tersebut. Salah satu jenis cat transparan adalah pelitur.

  1. Cat efek khusus

Selain cat transparan dan cat solid , ada cat yang dapat memberikan efek khusus. Pengaplikasian cat ini menghasilkan berbagai efek seperti tekstur granit, kesan antik, retak – retak , bahkan besi timpa.

Perawatan Pagar Kayu

Kusam, bulukan, rayap, dan keropos merupakan penyakit yang sering menjangkit pagar berbahan dasar kayu ini. Agar selalu terlihat lebih cantik, pagar pun perlu dirawat secara teratur.

1.Pagar bulukan dan kusam


Bulukan dan kusam menandakan pagar kayu tidak terawat. Cara yang paling mudah agar pagar kayu terlihat cantik kembali adalah dengan melakukan pengecatan ulang. Pencegahan sebaiknya dilakukan 2- 3 tahun sekali

Untuk menghasilkan cat yang baik, Anda bisa mengikuti langkah – langkah dan beberapa tips pengecatan di bawah ini

  1. Gunakan cat yang dilengkapi dengan formula antirayap.
  2. Haluskan permukaan kayu dengan amplas terlebih dahulu agar memudahkan peresapan cat.
  3. Khusus untuk cat solid, sebelum mengecat sebaiknya dempul terlebih dahulu permukaan kayu yang retak atau bolong.
  4. Gunakan kuas dalam mengecat agar cat mudah meresap. Dengan kuas akan timbul tekanan saat pengecetan.
  5. Lakukan agar pengamplasan ringan, kemudian lakukan pengecatan ulang. Tujuannya agar cat merata dan kuat.
  6. Agar terlihat cantik dan alami, sebelum divernis sebaiknya kayu dipanasi terlebih dahulu sehingga urat kayu akan muncul.

2.Agar pintu pagar tidak turun

Pintu pagar turun disebabkan oleh penggunaan engsel yang tidak tepat, konstruksi pintu yang kurang kokoh dan kuat, dan rangka yang sudutnya berubah.

Untuk mengatasi masalah tersebut, gunakan engsel khusus untuk pagar, Biasanya engsel ini kurang lebih memiliki berbagai model . Selain itu masalah tersebut bisa di batasi dengan menambah roda pada bagian ujung bawah pintu. Selain memudahkan gerakan pintu, roda ini juga bisa menopang konstuksi pintu agar tidak turun.

3.Cegah serangan jamur

Untuk mencegah jamur, finishing kayu yang dipakai dilapisi teak oil yang berwarna natural. Tiga tahap pelapisan dilakukan setelah kayu diamplas. Selain mencegah jamur, teak oil ini berperan dalam mempertahankan warna kayu agar tetap seperti semula.

4.Cegah datangnya rayap

Pencegahan terhadap rayap dilakukan dengan menyemprotkan zat antirayap, sedikitnya enam bulan sekali. Berbagai jenis zat antirayap banyak dijual. Di took – took bahan bangunan.^_^

 

 

JAYAWAN ENTERPRISE
TELP/FAX : 0812 8703 0528
HP/Whatsapp : 0812 8703 0528
Email : bangun_rumah@jayawan.com / dedentanuwijaya@gmail.com
Alamat : Jl. Grand Nusa Indah Gandoang Rt. 03 Rw 04 Kec. Cileungsi Kab.Bogor 16820
Artikel Lainya
Pasang Baja Ringan
Atap Metal Berpasir
Jual Pasir
Jasa Bangun Rumah
Pemasangan Plafon & Partisi Gypsum

Kualitas Konten

Tinggalkan komentar