Kamar Anak

Kamar Anak

Seiring berjalannya waktu anak – anak perlu menambah ruang untuk bermain dan menyimpan barang – barang mereka dengan tema dan suasana kesukaan mereka. Ada beberapa alternatif yang bisa dilakukan diantaranya dengan membuat built – in furniture untuk anak – anak bermain atau untuk menaruh mainan mereka. Hal lain yang bisa dilakukan adalah mengecat dinding atau furniture dengan gambar kartun kesayangan atau motif – motif unik yang disukai anak.
Berikut ini ide kreatif yang dapat diaplikasikan di kamar anak.

Kunjungi Juga | Renovasi Rumah

Memanfaatkan changeable furniture di Kamar Anak

Seiring dengan pertumbuhan anak, beberapa furniture seperti meja, kursi, dan lemari perlu diganti agar sesuai dengan kebutuhan anak. Agar tak perlu terlalu sering bergonta ganti perabot, dapat dipilu perabot yagn dapat disusun ulang (changeable furniture).
Perabot jenis ini mudah disesuaikna dengan kebutuhan dan usia anak. Selain itu, perabot ini hemat ruangan karena hanya diperlukan satu perabot untuk berbagai kegunaan. Saat anak masih kecil, warna – warna ceria dapat dipilih untuk perabot kamarnya. Warna ini dapat diganti dengan warna yang lebih berkesan dewasa ketika anak beranjak besar. Alternatif lain, pilihlah perabot yang mudah dimodifikasi dan dimanfaatkan ulang. Misalnya boks bayi yang bisa digunakan sampai anak berusia 5 – 6 tahun atau dressing table yang bisa dimodifikasi sebagai meja belajar anak.

 

Kamar Anak

furniture Kamar Anak 2

Ruang ekstra dengan platform atau mezanin Kamar Anak

Tinggi badan anak yang tidak setinggi badan orang dewasa dapat dimanfaatkan untuk menambah ruang, diantaranya dengan membuat mezanin.
Jika orang dewasa harus sedikit membungkuk di atas mezanin, anak – anak dapat leluasa untuk beraktifitas di bawah maupun diatasnya. Mezanin dapat digunakan sebagai tempat tidur, area belajar, bermain, serta perpustakaan dan ruang baca.

mezanin Kamar Anak
<

Demikian Artikel Tentang Kamar Anak

Artikel Lainya

Pasang Baja Ringan

Atap Metal Berpasir

Jual Pasir

Jasa Bangun Rumah

Pemasangan Plafon & Partisi Gypsum

5/5 (2)

Kualitas Konten

Tinggalkan komentar